• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

PosBunda

Informasi, Hiburan, & Gaya Hidup Bunda

  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
  • Nama Bayi
  • Hiburan
  • Parenting
  • Beauty
  • Kuliner
» Nama Bayi

Arti Nama Budi

Bagikan:
  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
Arti Nama Budi - Budi

Ingin menyematkan sapaan yang berkaitan dengan kecerdasan? Budi bisa menjadi salah satu pilihan. Mari simak arti nama Budi di sini!

Salah satu sapaan yang banyak dijumpai penggunaannya di Indonesia adalah Budi. Namun, sudah tahukah Anda apa arti nama Budi? Kalau belum, mari simak uraian lengkapnya di artikel ini.

Panggilan berawalan huruf b ini mudah dilafalkan dan dirangkai dengan sapaan-sapaan lain dari berbagai bahasa. Sehingga, doa dan harapan yang ingin Anda sematkan melalui sapaan ini kepada putra tercinta juga bertambah.

Sudah tidak sabar untuk menyimak arti nama Budi beserta rangkaian sapaannya yang indah? Tunggu apalagi? Mari langsung saja simak uraian selengkapnya di bawah ini hingga usai!

Nama
Budi
Jenis Kelamin
Laki-Laki
Arti
Akhlak, karakter, cerdas, memahami, kebaikan
Asal Bahasa
Indonesia, Sanskerta
Orang Terkenal
Robert Budi Hartono, Budiman Sudjatmiko

Asal Bahasa

Asal Bahasa - Indonesia

Panggilan yang biasa disematkan kepada anak laki-laki ini memiliki arti yang beragam. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti nama Budi adalah akhlak, kebaikan, dan akal.

Sementara itu, sapaan ini juga ditemukan dalam bahasa Sanskerta dengan penulisan बुद्धि (buddhi). Maknanya adalah akal, pandai, dan kemampuan untuk memahami diri sendiri dan orang lain.

Bila Anda penasaran dengan arti nama Budi dalam Alquran, penjelasannya kemungkinan tidak ada. Oleh sebab itu, Anda perlu merangkai panggilan ini dengan sapaan dari bahasa Arab untuk memberikan nuansa islami, seperti Maulana, Syarif, atau Wahyu.

Baca juga: Kumpulan Panggilan Bayi Perempuan Modern Bermakna Indah

Rangkaian Nama Budi dan Artinya

Dalam sebuah rangkaian nama, peletakan sapaan ini cukup fleksibel. Sehingga, Anda bisa menambahkan panggilan depan, tengah, atau belakang yang maknanya seindah arti nama Budi. Jika bingung, Anda bisa meniru beberapa contoh rangkaian panggilan berikut ini:

  1. Fathan Budi Saputra: laki-laki yang pandai dan bijaksana
  2. Pradipta Budi Setiawan: laki-laki yang setia kawan dan bisa menjadi penerang bagi orang-orang sekitarnya
  3. Samuel Budi Pratama: anak sulung laki-laki yang berkepribadian baik dan doa-doanya didengar oleh Tuhan

Tokoh Populer

1. Robert Budi Hartono

Arti Nama Budi - Robert Budi Hartono Sumber: Forbes

Bila membicarakan orang paling kaya di Indonesia, nama laki-laki ini tak pernah dilewatkan. Bernama asli Oei Hwie Tjhong, laki-laki ini lahir di Semarang pada tanggal 28 April 1940. Ia dan kakaknya, Michael Bambang Hartono, merupakan pemilik dari pabrik rokok Djarum.

Selain bisnis rokok, Robert juga memiliki usaha di bidang pengolahan kelapa sawit, elektronik, dan properti. Laki-laki yang suka dengan olahraga badminton ini juga menjadi pelopor berdirinya PB Djarum di Kudus, Jawa Tengah.

Baca juga: Kumpulan Sapaan Bayi Perempuan Unik dan Indah yang Jarang Digunakan

2. Budiman Sudjatmiko

Arti Nama Budi - Budiman Sudjatmiko Sumber: Wikimedia Commons

Bagi Anda yang mengikuti berita politik di Indonesia, sosok laki-laki ini mungkin sudah tak asing lagi. Lahir di Cilacap, 10 Maret 1970, Budiman merupakan salah satu politikus yang cukup lantang menyatakan pendapatnya, baik kepada media maupun melalui akun Twitter pribadinya.

Lulusan Universitas Cambridge ini dikenal sebagai salah satu penyusun Undang-Undang Desa. Selain itu, ia juga menjadi ketua dari gerakan Inovator 4.0 Indonesia yang berusaha mempersiapkan tanah air menuju Revolusi Industri 4.0.

← Arti Nama Retno
Arti Nama Alea →

TIM DALAM ARTIKEL INI

Penulis
Aulia Dian

Penulis yang suka membahas makeup dan entertainment. Lulusan Sastra Inggris dari Universitas Brawijaya ini sedang berusaha mewujudkan mimpi untuk bisa menguasai lebih dari tiga bahasa.

Editor
Khonita Fitri

Seorang penulis dan editor lulusan Universitas Diponegoro jurusan Bahasa Inggris. Passion terbesarnya adalah mempelajari berbagai bahasa asing. Selain bahasa, ambivert yang memiliki prinsip hidup "When there is a will, there's a way" untuk menikmati "hidangan" yang disuguhkan kehidupan ini juga menyukai musik instrumental, buku, genre thriller, dan misteri.

Sidebar Utama

Artikel Terkait

Artikel Pilihan

  • Kumpulan Nama Bayi Perempuan Modern Bermakna Indah

  • 700+ Nama Anak Perempuan Islami Pilihan

  • Kumpulan Nama Anak Perempuan Sansekerta dan Artinya yang Cocok Digunakan untuk Putri Anda

  • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Sansekerta dan Artinya yang Cocok untuk Anak Anda

  • Nama Nama Bayi Laki Laki Unik untuk Si Kecil yang Istimewa

  • Nama Nama Anak Laki Laki Jawa yang Indah dan Cocok untuk Putra Anda

  • Kumpulan Nama Bayi Perempuan Unik dan Indah yang Jarang Digunakan

  • Bingung Cari Nama Bayi Perempuan Kristen dan Artinya? Yuk, Intip di Sini!

  • Nama Nama Anak Perempuan Jawa yang Indah untuk Putri Tercinta Anda

  • Nama Bayi Perempuan Cantik dan Artinya dari Berbagai Negara di Benua Eropa

  • Nama Nama Anak Laki Laki Keren Bermakna Baik & Indah di Telinga

  • Nama Nama Bayi Perempuan dalam Alquran yang Bermakna Baik

  • Nama Nama Bayi Laki Laki Islam Modern yang Keren, Unik, dan Jarang Digunakan

  • Sambut Kelahiran Buah Hati dengan Nama Bayi Laki Laki Kristen Populer Ini

  • Nama Nama Anak Perempuan Islam Modern sebagai Referensi Penamaan Buah Hati

  • Nama Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Negara

  • Nama Nama Anak Laki Laki Islami yang Bisa Menjadi Pilihan untuk Penamaan Putra Anda

  • Kumpulan Nama Nama Bayi Laki Laki untuk Inspirasi Penamaan Jagoan

  • Kumpulan Nama Nama Bayi Perempuan Cantik untuk Buah Hati Anda

  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2023 PosBunda.com Praktis Media Network. All Rights Reserved.