• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

PosBunda

Informasi, Hiburan, & Gaya Hidup Bunda

  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
  • Nama Bayi
  • Hiburan
  • Parenting
  • Beauty
  • Kuliner
» Nama Bayi

Arti Nama Irene

Bagikan:
  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
Arti Nama Irene - Irene

Sedang mencari nama anak perempuan berawalan huruf i? Sapaan Irene bisa dijadikan pilihan. Simak penjelasan arti nama Irene di artikel ini, yuk!

Setiap orang tua pasti ingin memberikan nama yang indah untuk anak mereka, Bunda salah satunya. Bila sedang mencari inspirasi, panggilan Irene mungkin bisa dipertimbangkan. Tak hanya memberikan kesan elegan, arti nama Irene juga mengandung pesan yang indah.

Sama-sama berasal dari bahasa Yunani seperti Calista dan Carissa, arti nama sapaan ini adalah perdamaian atau ketentraman. Panggilan ini juga dipakai oleh salah satu dewi terkenal dari mitologi Yunani, Eirene.

Penasaran ingin mengetahui penjelasan lebih jauh tentang arti nama Irene? Tak hanya arti, rangkaian nama dan tokoh-tokoh terkenal yang menggunakan sapaan ini juga akan diulas di penjelasan berikut. Mari simak!

Nama
Irene
Jenis Kelamin
Perempuan
Arti
Perdamaian, ketentraman
Asal Bahasa
Yunani
Orang Terkenal
Irene Red Velvet, Irene Kim, Irina Shayk

Asal Bahasa

Asal Bahasa - Yunani

Sapaan ini diturunkan dari kata εἰρήνη atau Eirene dalam bahasa Yunani. Eirene digambarkan sebagai sosok Dewi Perdamaian. Oleh sebab itu, arti nama Irene sering dikaitkan dengan perdamaian atau ketentraman.

Selain itu, panggilan ini juga dipakai menjadi sapaan untuk permaisuri Kerajaan Bizantium, Irene of Athens yang berjasa dalam restorasi pemulihan pemujaan simbol Tuhan. Panggilan ini juga dipakai oleh santo Kristiani bersaudara dari Thessaloniki.

Sapaan ini memiliki beberapa variasi penulisan yang cocok disematkan pada bayi perempuan, di antaranya adalah Arina, Irena, Irina, dan Eirene. Meskipun penulisannya beragam, tapi pesan yang terkandung dalam panggilan ini tetaplah sama.

Jika ingin mencari arti nama Irene dalam Kristen, Anda tidak akan menemukannya. Maka dari itu, sapaan ini perlu ditambahkan dengan nama-nama dari Alkitab supaya mengandung pesan yang lebih religius. Beberapa di antaranya adalah Alveenia, Franzeska, atau Hana.

Baca juga: Kumpulan Cerita Rakyat Nusantara dan Legenda Terbaik yang Sarat Akan Nilai Moral

Rangkaian Nama Irene dan Artinya

Setelah mengetahui arti nama Irene, saatnya Anda untuk merangkai sapaan ini dengan panggilan-panggilan lainnya agar maknanya semakin cantik. Nama ini dapat Anda kombinasikan dengan sapaan dari bahasa Yunani atau bahasa lainnya. Contohnya adalah sebagai berikut:
  1. Felicia Irene Larasati: perdamaian dan peruntungan yang lebih dalam
  2. Irene Maharani: ratu perdamaian
  3. Nadia Irene Prameswari: permaisuri yang penuh harapan dan cinta damai

Tokoh Populer

1. Irene Red Velvet

Arti Nama Irene - Irene Red Velvet Sumber: Instagram – redvelvet.smtown

Wanita yang bernama asli Bae Joo Hyun ini dikenal sebagai leader dan member dari salah satu girl group ternama di Korea Selatan, Red Velvet. Ia lahir pada tanggal 29 Maret 1991 di Daegu, Korea Selatan.

Irene menjalani masa training selama 5 tahun di SM Entertainment. Meskipun menunggu cukup lama untuk debut, wanita penyuka warna ungu ini tidak menyerah dan terus bekerja keras hingga akhirnya debut pada bulan Agustus 2014.

Tak hanya menjadi idol, wanita ini juga sering menjadi model iklan untuk beragam produk, dari minuman, lensa kontak, hingga pakaian. Bahkan, ia menduduki peringkat 1 sebagai idol yang paling banyak diinginkan sebagai brand ambassador pada bulan April 2018.

Baca juga: Cara Mengatasi Anak Tantrum dan Langkah Pencegahan yang Dapat Bunda Lakukan

2. Irene Kim

Irene Kim Sumber: Instagram – ireneisgood

Wanita ini lahir di Seattle, Washington, Amerika Serikat pada tanggal 6 November 1987. Ia berprofesi sebagai model, beauty dan fashion blogger, serta pembawa acara kecantikan di salah satu TV swasta Korea Selatan.

Kim adalah lulusan dari perguruan tinggi bergengsi Fashion Institute of Technology (FIT) di New York. Di FIT, sahabat Amber Liu ini mengambil jurusan desain tekstil.

Kim merilis label fashion dan aksesorisnya sendiri yang namanya juga dijadikan sebagai username akun Instagram miliknya, IRENEISGOOD, pada bulan Juni 2018. Label ini memiliki toko offline di Shanghai, Tiongkok, dan Seoul, Korea Selatan. Ia banyak memainkan warna-warna mencolok, seperti pink, kuning, dan hijau untuk desain produk labelnya.

3. Irina Shayk

Arti Nama Irene - Irina Shayk Sumber: Instagram – irinashayk

Irina Shayk merupakan model yang namanya melejit setelah menjadi cover majalah Sports Illustrated Swimsuit Issue pada tahun 2011. Wanita keturunan Turki-Rusia ini lahir pada tanggal 6 Januari 1986 di Yemanzhelinsk, Rusia.

Banyak yang mengira bahwa Irina berasal dari Amerika Selatan karena kulitnya yang berwarna kecokelatan. Namun, perempuan ini menjelaskan kalau ia mewarisi warna kulit ayahnya yang seorang Tartar (salah satu etnik grup keturunan Turki).

Mantan kekasih Cristiano Ronaldo dan Bradley Cooper ini tak hanya piawai berpose untuk pemotretan foto cover majalah, tetapi juga pandai bermain piano. Selain itu, ia juga aktif dalam kegiatan amal dalam hal menyediakan perawatan kesehatan untuk anak-anak yang sakit di kota kelahirannya.

← Arti Nama Khalid
Arti Nama Arya →

TIM DALAM ARTIKEL INI

Penulis
Aulia Dian

Penulis yang suka membahas makeup dan entertainment. Lulusan Sastra Inggris dari Universitas Brawijaya ini sedang berusaha mewujudkan mimpi untuk bisa menguasai lebih dari tiga bahasa.

Editor
Elsa Dewinta

Elsa Dewinta adalah seorang editor di Praktis Media. Wanita yang memiliki passion di dunia content writing ini merupakan lulusan Universitas Sebelas Maret jurusan Public Relations. Baginya, menulis bukanlah bakat, seseorang bisa menjadi penulis hebat karena terbiasa dan mau belajar.

Sidebar Utama

Artikel Terkait

Artikel Pilihan

  • Kumpulan Nama Bayi Perempuan Modern Bermakna Indah

  • 700+ Nama Anak Perempuan Islami Pilihan

  • Kumpulan Nama Anak Perempuan Sansekerta dan Artinya yang Cocok Digunakan untuk Putri Anda

  • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Sansekerta dan Artinya yang Cocok untuk Anak Anda

  • Nama Nama Bayi Laki Laki Unik untuk Si Kecil yang Istimewa

  • Nama Nama Anak Laki Laki Jawa yang Indah dan Cocok untuk Putra Anda

  • Kumpulan Nama Bayi Perempuan Unik dan Indah yang Jarang Digunakan

  • Bingung Cari Nama Bayi Perempuan Kristen dan Artinya? Yuk, Intip di Sini!

  • Nama Nama Anak Perempuan Jawa yang Indah untuk Putri Tercinta Anda

  • Nama Bayi Perempuan Cantik dan Artinya dari Berbagai Negara di Benua Eropa

  • Nama Nama Anak Laki Laki Keren Bermakna Baik & Indah di Telinga

  • Nama Nama Bayi Perempuan dalam Alquran yang Bermakna Baik

  • Nama Nama Bayi Laki Laki Islam Modern yang Keren, Unik, dan Jarang Digunakan

  • Sambut Kelahiran Buah Hati dengan Nama Bayi Laki Laki Kristen Populer Ini

  • Nama Nama Anak Perempuan Islam Modern sebagai Referensi Penamaan Buah Hati

  • Nama Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Negara

  • Nama Nama Anak Laki Laki Islami yang Bisa Menjadi Pilihan untuk Penamaan Putra Anda

  • Kumpulan Nama Nama Bayi Laki Laki untuk Inspirasi Penamaan Jagoan

  • Kumpulan Nama Nama Bayi Perempuan Cantik untuk Buah Hati Anda

  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2023 PosBunda.com Praktis Media Network. All Rights Reserved.