
Bingung mencari nama untuk putri Anda? Nama Indah bisa menjadi pilihan. Simak ulasan berikut untuk mengetahui seputar arti nama Indah.
Dalam menyambut kelahiran putri tercinta, orang tua tentunya harus mempersiapkan beberapa hal untuk si buah hati. Mulai dari pakaian, susu, dan tentunya sebuah nama. Nama Indah mungkin bisa menjadi pilihan tepat. Tak hanya karena enak didengar, arti nama Indah pun mengandung makna yang baik.
Sama seperti Bagus, nama Indah memiliki makna sama seperti nama itu sendiri. Berarti cantik atau elok, sapaan ini mungkin akan jadi favorit Bunda. Pasalnya, setiap orang tentu menginginkan putri yang rupawan.
Dalam artikel ini, kita akan membahas asal bahasa dan mengetahui lebih lanjut tentang nama Indah. Selain itu, ada pula rangkaian nama Indah dan tokoh populer yang menggunakan sapaan ini. Setelah membacanya, mungkin Anda semakin mantap menggunakan sapaan ini untuk si kecil.
Tertarik dengan sapaan Indah? Yuk, cek arti sapaan anak ini dan temukan informasi lengkapnya pada ulasan berikut!
- Nama
- Indah
- Jenis Kelamin
- Perempuan
- Arti
- Cantik, elok
- Asal Bahasa
- Indonesia
- Orang Terkenal
- Indah Dewi Pertiwi, Indah Permatasari, Indah Indriana
Asal Bahasa
Indah dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia memiliki makna suatu hal yang bersifat cantik dan elok. Sifat ini bisa ditujukan pada hal apa saja, termasuk kepada seseorang. Maka dari itu, jika mencari arti nama Indah dalam Islam atau mencari arti nama Indah dalam Alquran, tentu Anda tidak akan menemukannya dalam artikel ini.
Panggilan berawalan i ini biasanya digunakan di Indonesia sebagai sapaan anak perempuan. Pasalnya, setiap orang tua tentu saja ingin memiliki anak yang rupawan.
Selain mudah diingat, sapaan ini juga mudah dilafalkan karena tulisan dan pengucapannya sama. Meskipun bisa diletakkan di awal maupun akhir, biasanya panggilan ini dijadikan sebagai nama depan.
Sapaan Indah memiliki varian lain yang bisa Bunda gunakan, yaitu Endah. Keduanya memiliki makna yang sama dan ejaannya pun tak jauh berbeda.
Baca Juga: Lagu Anak Anak Terpopuler yang Bisa Dijadikan Hiburan & Media Pembelajaran
Rangkaian Nama Indah dan Artinya
Bunda semakin mantap menamai si kecil dengan panggilan ini? Jika ya, selanjutnya kita akan mengulik rangkaian nama Indah dan artinya yang bisa menjadi referensi Anda.
Apabila menginginkan panggilan yang bernuansa islami, Bunda dapat menambahkan panggilan Inara. Dalam bahasa Arab Inara berarti bercahaya. Rangkaian tersebut membuat arti nama Indah Inara menjadi anak yang cantik bercahaya.
Jika menginginkan panggilan yang lebih keren lagi, Anda bisa menambahkan sapaan dari bahasa Yunani. Contohnya, Clarissa yang berarti cemerlang. Rangkaian ini membuat arti nama Indah Clarissa menjadi anak yang cantik dan cemerlang.
Ataukah Bunda menginginkan sapaan bernuansa Jawa? Anda dapat menyematkan sapaan Maharani yang berarti ratu atau pemimpin wanita. Rangkaian ini membuat arti nama Indah Maharani menjadi ratu yang cantik.
Tokoh Populer
1. Indah Dewi Pertiwi
Wanita yang biasa dikenal dengan IDP ini merupakan seorang penyanyi, penari, dan artis asal Indonesia. Ia mulai terkenal saat menyanyikan single pertamanya yang berjudul Baru Aku Tahu Cinta Itu Apa (2010).
IDP berkarier di dunia musik sejak tahun 2010. Album pertamanya Hipnotis (2010) telah terjual lebih dari dua juta kopi. Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) menyebut Hipnotis sebagai salah satu album terlaris di Indonesia.
Sebelum masuk ke dunia musik, wanita kelahiran 30 Januari 1991 ini adalah model majalah dengan nama alias Nell. Ia memulai karier modelnya pada tahun 2007 hingga akhirnya merambah ke dunia musik pada tahun 2010.
Melalui postingannya di Instagram pada 6 April 2018 yang lalu, IDP membuat pernyataan hijrahnya. Ia mengunggah fotonya yang menggunakan jilbab dan dibubuhi caption “Bismillah“. Sejak saat itu ia mengaku mantap ingin menutup aurat meski sebelumnya ia juga kerap tampil dengan busana muslim dan jilbab untuk kepentingan acara televisi.
Baca Juga: Nama Nama Bayi Perempuan Modern Terinpirasi dari Karakter Film
2. Indah Permatasari
Bunda penggemar Bapak Teknologi dan Demokrasi Indonesia, B.J. Habibie? Ataukah pernah menonton film Rudy Habibie (2016)? Jika sudah, tentunya Anda sudah tidak asing dengan wanita cantik ini. Gadis kelahiran 16 Mei 1997 ini merupakan salah satu pemeran dalam film tersebut.
Pada film prequel Habibie & Ainun (2012) tersebut, ia berperan sebagai Ayu, putri Solo yang kepincut dengan Habibie saat menempuh pendidikan di Jerman. Lewat perannya itu, ia berhasil mendapat penghargaan sebagai Pemeran Pembantu Wanita Terpuji di Film Festival Bandung 2016.
Dara berparas cantik ini telah membuktikan eksistensinya dalam dunia akting. Selain film Rudy Habibie, ia juga telah membintangi belasan judul film lainnya, seperti After School Horror (2014), A: Aku, Benci, & Cinta (2017), dan Takut Kawin (2018).
Untuk melepas kepenatan di sela-sela kesibukannya di dunia akting, Indah seringkali pergi travelling menjelajahi Indonesia. Hal ini terbukti dari unggahan foto di akun Instagramnya yang menunjukkan beberapa tempat yang pernah ia kunjungi, seperti Ranu Regulo (Bromo) dan Gili Trawangan (Lombok).
Tak hanya menikmati keindahan Bumi Pertiwi, ia juga mencintai budaya Indonesia. Ia kerap kali menggunakan berbagai jenis kain khas dari Indonesia dalam kesehariannya, seperti kain tenun khas NTB dan kain batik corak Kalimantan Utara.
Baca Juga: Kumpulan Nama Nama Bayi Laki Laki untuk Inspirasi Penamaan Jagoan
3. Indah Indriana
Bunda suka nonton FTV? Tentunya sudah tidak asing dong dengan wajah yang satu ini. Wanita kelahiran 5 November 1988 ini merupakan aktris dan model asal Indonesia. Puluhan judul FTV telah ia bintangi, seperti Aku Dijodohkan dengan Anak Tukang Sampah (2016), Kapan Kebenaran Akan Terungkap (2016), Penggali Kubur Jadi Direktur (2016), dan Rejeki Itu Milik Allah (2016).
Tak hanya FTV, ia juga bermain dalam sejumlah judul sinetron, salah satunya adalah Orang Ketiga yang mulai tayang sejak 15 Januari 2018. Dalam sinetron itu, ia berperan sebagai Desi, seorang wanita karir yang cantik. Berkat sinetron itu, namanya pun semakin dikenal publik.
Sebelum memulai kariernya di dunia seni peran, aktris ini berprofesi sebagai model. Ia mengawali karier modelnya saat meraih juara pertama di ajang pemilihan GADIS Sampul 2005. Pada saat itu ia berusia 16 tahun dan menjadi perwakilan Jakarta. Selain dirinya, ada juga aktris Tsania Marwa yang menjadi juara kedua dalam kontes tersebut.